Sekarang, Ini Pendapat Legenda Yang Menunjukan Messi Lebih Egois Ronaldo

Sekarang, Ini Pendapat Legenda Yang Menunjukan Messi Lebih Egois Ronaldo - Legenda Argentina, Mario Kempes mengklaim perubahan masif pada Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo di usia yang sudah tak lagi muda. Menurut Kempes, saat ini Messi menjelma jadi pemain yang lebih egois, sedangkan Ronaldo lebih sering berkorban untuk tim. Perbandingan antara dua pemain terbaik di dunia ini tak pernah membosankan. Messi dan Ronaldo adalah wajah sepak bola dalam satu dekade terakhir. Sayangnya, mereka tidak bisa bermain selamanya. Keduanya sudah mendekati usia pensiun. Keduanya sudah mengubah pola permainan mereka. Biarpun demikian, rasanya sulit memilih pemain lain yang mampu mencapai level dua pemain top tersebut. Saat ini Ronaldo sudah menginjak usia 34 tahun, Messi bakal mencapai 32 tahun pada Juni mendatang. Baik Messi maupun Ronaldo tak menunjukkan tanda-tanda penurunan di usia yang tak lagi muda, tetapi mereka sudah sedikit mengubah gaya bermainnya. Dahulu, Ronaldo dikenal sebagai pemain egois yang doyan menggiring bola seorang diri. Kini, dia berubah jadi target man mematikan di muka gawang lawan. Hal serupa juga terjadi pada Messi. Messi yang sekarang tidak terlalu sering berlari membawa bola. Dia berperan sebagai kreator serangan Barca sekaligus finisher. Tendangan bebas Messi pun mematikan.


Messi Lebih Individualistis
Menurut Kempes, Messi yang sekarang lebih egois daripada Messi beberapa tahun lalu. Saat ini, Messi adalah nyawa Barcelona. Ketergantungan itu begitu besar, Barca seakan-akan menjadi tim yang berbeda ketika Messi tidak bermain.

"Messi adalah Messi, dan Messi adalah Barcelona," buka Mario Kempes kepada Express.

"Apa yang anda lakukan dan apa yang tidak anda lakukan adalah kunci. Ketika Messi di lapangan, bersiaplah, sebab anda tidak pernah tahu kapan dia akan membuat anda kesulitan."

"Namun, Messi seharusnya tak lagi mengejutkan kita. Kita telah melihat dia melakukan segalanya, meski saya kira saat ini dia sedikit melambat dan sekarang saya melihat dia lebih ingin melakukan segalanya sendiri," lanjutnya.

Berbeda dengan Ronaldo
Kempes membandingkan perubahan Messi ini dengan perjalanan Ronaldo. Dalam dua tahun terakhir, saat masih membela Real Madrid dan kini bersama Juventus, Ronaldo berubah menjadi striker mematikan yang bertugas sebagai target man.

"Sebelumnya, saya melihat dia [Messi] sebagai pemain tim, sekarang saya melihat dia lebih egois di setiap aksinya."

"Itu adalah kebalikan Cristiano, yang sekarang lebih sering bermain untuk tim daripada untuk dirinya sendiri," pungkasnya.

Bagaimanapun, sampai saat ini belum ada pemain lain yang bisa menyamai level Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Era mereka memang akan berakhir, tapi tidak dalam waktu dekat ini.


Sumber:bola.net

Comments

Popular posts from this blog

Mahal, Dan Berikut Inilah Alasan Barca Mulai Cuek Pada Griezmann

Bisa Real Madrid, Pemain Ini Kukuh Ingin Bela Milan

Ini Dia Pemain Yang Bakal Jadi Pencetak Gol Bagi MU Di Musim Depan